ACCURATE HEALTH CENTER MEDAN FORUM

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.
ACCURATE HEALTH CENTER MEDAN FORUM

Welcome To Forum Accurate Health Center Medan (Konsultasi Psikologi & Akupunktur & Hipnoterapi)


2 posters

    Calon Suami Cuek

    avatar
    Gemala
    Accurate Newbie
    Accurate Newbie


    Posts : 1
    Points : 4185
    Reputation : 0
    Join date : 14.11.12

    Calon Suami Cuek Empty Calon Suami Cuek

    Post by Gemala Fri Nov 16, 2012 11:32 am

    Saya sering merasa kalau calon suami saya tidak mengerti bagaimana cara memahami dan mengerti posisi orang lain termasuk saya dan dia juga bukan tipe pendengar yang baik. Saya sering merasa tersinggung dan tidak nyaman dengan sifat2 dia itu.

    Contohnya ketika saya menanyakan hal2 yg berhubungan dengan bidang pekerjaannya (hanya sekedar ingin tahu) dia menjawabnya dengan nada atau kata2 yang terkesan meremehkan dan kadang2 dia menjawab sambil menertawai saya seolah itu pertanyaan bodoh, padahal saya berfikir wajar kalau saya tidak tahu karena bidang pekerjaan kami jauh berbeda, jadi seharusnya dia memahami ketidaktahuan saya dan tidak menganggap itu pertanyaan bodoh.

    Contoh lain ketika saya bercerita tentang kegiatan saya selama seharian, dia tidak memberikan respon apapun atau malah membicarakan hal yang lain. Saya sudah sering memprotes sikapnya tersebut tapi dia tetap tidak berubah. Akibatnya saya tidak pernah cerita tentang masalah saya atau hal2 apapun kecuali dia yg menanyakannya.

    Dia memang tipikal laki2 yg cuek dan itu memang sudah sifatnya yg susah berubah tetapi saya khawatir ketika nanti kami menikah, sifat2 itu akan menjadi masalah karena jujur saya ingin sekali dimengerti dan didengar.

    Bagaimana cara menyampaikan ke dia tentang ketidaknyamanan saya dengan sifat2nya itu dan apa yg harus saya lakukan agar dia mau berubah, karena sejauh ini semua cara yang saya lakukan tidak berhasil.

    Mohon bantuannya
    Terima kasih
    fudinpang
    fudinpang
    Psikolog/Sinshe Accurate Health Center
    Psikolog/Sinshe Accurate Health Center


    Posts : 636
    Points : 6261
    Reputation : 36
    Join date : 11.12.09
    Location : Medan

    Calon Suami Cuek Empty Re: Calon Suami Cuek

    Post by fudinpang Tue Nov 20, 2012 9:45 pm

    Gemala wrote:Saya sering merasa kalau calon suami saya tidak mengerti bagaimana cara memahami dan mengerti posisi orang lain termasuk saya dan dia juga bukan tipe pendengar yang baik. Saya sering merasa tersinggung dan tidak nyaman dengan sifat2 dia itu.

    Contohnya ketika saya menanyakan hal2 yg berhubungan dengan bidang pekerjaannya (hanya sekedar ingin tahu) dia menjawabnya dengan nada atau kata2 yang terkesan meremehkan dan kadang2 dia menjawab sambil menertawai saya seolah itu pertanyaan bodoh, padahal saya berfikir wajar kalau saya tidak tahu karena bidang pekerjaan kami jauh berbeda, jadi seharusnya dia memahami ketidaktahuan saya dan tidak menganggap itu pertanyaan bodoh.

    Contoh lain ketika saya bercerita tentang kegiatan saya selama seharian, dia tidak memberikan respon apapun atau malah membicarakan hal yang lain. Saya sudah sering memprotes sikapnya tersebut tapi dia tetap tidak berubah. Akibatnya saya tidak pernah cerita tentang masalah saya atau hal2 apapun kecuali dia yg menanyakannya.

    Dia memang tipikal laki2 yg cuek dan itu memang sudah sifatnya yg susah berubah tetapi saya khawatir ketika nanti kami menikah, sifat2 itu akan menjadi masalah karena jujur saya ingin sekali dimengerti dan didengar.

    Bagaimana cara menyampaikan ke dia tentang ketidaknyamanan saya dengan sifat2nya itu dan apa yg harus saya lakukan agar dia mau berubah, karena sejauh ini semua cara yang saya lakukan tidak berhasil.

    Mohon bantuannya
    Terima kasih

    Jb. Terima Kasih anda telah bergabung di forum accurate health center medan.

    Saya mengerti perasaan anda dan isi curhatan ini adalah menurut pandangan anda sendiri dan cobalah anda bertanya kepada pasangan anda bagaimana pandangan dia dan apa yang dia rasakan atau respek anda yang ia berikan kepada anda. Cobalah diskusi secara serius dan temukan jawabannya tersebut secara tegas dan anda harus terima segala resiko tersebut dan anda juga harus berhati lapang dan bersikap dewasa untuk menerima apapun yang terjadi dalam hubungan anda.

    Jika anda telah mendapatkan jawabannya bahwa memang dia adalah orang yang kurang mampu peka atau perhatian kepada anda, maka anda bisa belajar untuk memperbaiki diri dan tanya kepadanya apa yang perlu anda ubah dan terus berdoa agar orang yang anda cintai itu dapat lebih bersikap hangat terhadap anda. Anda boleh mengajaknya mengikuti seminar motivasi, seminar agama atau buku-buku filosofi hidup yang dapat membantunya supaya dia lebih peka terhadap lingkungan.

    Dan jika jawabannya dia menjurus ke beberapa pernyataan yang menyakiti anda, seperti anda tidak dihargai atau dicintainya.. cobalah anda berpikir kembali hubungan anda dengannya dan evalusi kembali hubungan ini dan ambillah resiko yang terbaik dan jangan menyesalinya.

    semoga berbahagia selalu

    psikolog/sinshe fudin pang
    www.accuratehealth.blogspot.com

      Waktu sekarang Sat Apr 27, 2024 7:46 am